TAPANULI SELATAN, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto kembali mengunjungi Sumatera Utara. <br /> <br />Lokasi pertama yang dikunjungi Presiden adalah Jembatan Bailey di Sungai Garoga, Batang Toru, Tapanuli Selatan, Rabu (31/12/2025). <br /> <br />Bersama Menko Infrastruktur AHY, Seskab Teddy Indra Wijaya, dan Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution, Presiden meninjau pembangunan Jembatan Bailey yang rusak akibat banjir. <br /> <br />Sebelumnya, dalam rapat koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana Sumatera, Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, berharap pemulihan infrastruktur seperti jembatan serta pembangunan hunian bagi masyarakat terdampak bencana dapat dipercepat melalui penguatan koordinasi lintas lembaga. <br /> <br />Muzakir menekankan rapat koordinasi harus menjadi momentum strategis untuk menyatukan langkah seluruh pemangku kepentingan agar proses pemulihan pascabencana berjalan lebih cepat, tepat sasaran, dan berkeadilan. <br /> <br />Baca Juga Terbaru! Presiden Prabowo Tinjau Pembangunan Jembatan Bailey Sungai Garoga di Tapsel | KOMPAS SIANG di https://www.kompas.tv/regional/640944/terbaru-presiden-prabowo-tinjau-pembangunan-jembatan-bailey-sungai-garoga-di-tapsel-kompas-siang <br /> <br />#presidenprabowo #prabowo #tapanuliselatan #bencanasumatera <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/640946/live-kunjungan-prabowo-di-tapsel-beri-harapan-percepatan-pemulihan-infrastruktur-pasca-bencana
